Untag Surabaya Tampilkan Nuansa Heroik di Upacara Hari Pahlawan ke-65
Selasa, 12 November 2024 - 09:38:37 WIBDibaca: 20 kali
Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya menyelenggarakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-65 di Lapangan Parkir Utara Untag Surabaya pada Senin 11 November 2024. Upacara ini diikuti oleh seluruh dosen, tenaga kependidikan, serta perwakilan organisasi kemahasiswaan (Orkem) di lingkungan Untag Surabaya.
Menariknya, seluruh peserta upacara mengenakan busana bertema perjuangan, menciptakan suasana semangat nasionalisme dan semakin menguatkan makna perjuangan yang diusung dalam peringatan Hari Pahlawan.
Rektor Untag Surabaya, Prof. Dr. Mulyanto Nugroho, MM, CMA, CPA bertindak sebagai inspektur upacara, menyampaikan amanat dengan membacakan teks pidato resmi dari Menteri Sosial Republik Indonesia. Dalam amanat tersebut, disampaikan bahwa tema Hari Pahlawan 2024 adalah 'Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu'.
Selain itu, momen khidmat ini juga menjadi pengingat bahwa perjuangan tidak pernah berhenti. Sebagai bagian dari civitas akademika, keluarga besar civitas akademika Untag Surabaya memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan kontribusi nyata dalam membangun negeri. (Vania/warta17agustus.com)
Untag Surabaya || Fakultas Vokasi Untag Surabaya|| SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya